Jakarta, sketsindonews – Menindak lanjuti perintah Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo untuk mengadakan nonton bareng (Nobar) Film Pengkhianatan G30S/PKI di seluruh jajaran TNI.
Kostrad mengadakan Nobar diseluruh markas-markas satuan jajaran Kostrad baik Divisi 1 Kostrad Maupun Divisi 2 Kostrad.
Menurut Kepala Penerangan Kostrad, Letkol Inf Putra Widyawinaya bahwa kegiatan nonton bareng film pengkhianatan G30S/PKI di seluruh satuan jajaran Kostrad dilaksanakan mulai tanggal 20 Setember 2017 hingga tanggal 30 September 2017 dengan melibatkan anggota dan keluarga serta masyarakat sekitar satuan yang akan dikoordinir oleh para Dansat di satuan masing- masing.