Integrasi Antar Moda Perlu Dikelola Dengan Baik Agar Tingkatkan Penggunaan Angkutan Massal

oleh
oleh
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat menyaksikan penandatanganan ‘Perjanjian Pemegang Saham dan Perjanjian Penataan Stasiun Terintegrasi’ antara Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, PT MRT Jakarta (Perseroda) dan PT Kereta Api Indonesia (Persero) yang dilaksanakan pagi ini di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta Pusat, Jumat (10/01/20).
banner 970x250

Jakarta, sketsindonews – Integrasi antar moda transportasi yang baik akan semakin memudahkan masyarakat dalam menggunakan angkutan umum, diharapkan jika dikelola dengan baik akan semakin meningkatkan minat masyarakat untuk menggunakan angkutan umum. Demikian disampaikan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat menyaksikan penandatanganan ‘Perjanjian Pemegang Saham dan Perjanjian Penataan Stasiun Terintegrasi’ antara Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, PT MRT Jakarta (Perseroda) dan PT Kereta Api Indonesia (Persero) yang dilaksanakan pagi ini di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta Pusat, Jumat (10/01/20).

Menhub mengatakan menyambut baik kerjasama yang dilakukan Pemprov DKI Jakarta, PT MRT dan PT KAI untuk melakukan integrasi antar moda, mengembangkan kawasan Transit Oriented Development (TOD) dan penataan simpul transportasi.

banner 300x600

“Diharapkan ini bisa memudahkan masyarakat untuk menggunakan angkutan umum. Saat ini baru 25 persen masyarakat di Jakarta yang menggunakan transportasi umum. Kami ingin kedepannya 75 persen masyarakat menggunakan angkutan umum,” jelas Menhub.

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.