Kenapa Pemda DKI Tak Punya Program Instalasi Listerik Rakyat

oleh
oleh

Jakarta,sketsindonews – Kebakaran bagi warga menjadi momok yang menakutkan karena dalam waktu singkat semua materil akan ludes. Hingga saat ini dari kasus kebakaran yang kerap terjadi di wilayah DKI Jakarta dalam antisipasinya hanya bisa berbuat pada pencegahan perluasan terjadinya kebakaran di lingkungan warga.

Wawan Mulyawan praktisi Kelisterikan dan Lingkungan saat bincang dengan sketsindonews.com menegaskan, dari kasus kebakaran yang terjadi di lingkungan rumah padat karena persoalan instalasi listerik arus pendek yang disebabkan faktor tidak terawasi beban listerik dan kelayakan atau karena instalasi warga yang rapuh, ujarnya.(12-02-2017)

Klasik memang tapi itulah faktanya, dimana warga sangat kurang dalam pemahaman kelisterikan tata ruang serta instalasi kekuatan kabel yang ada di rumah warga.

Wawan yang juga Ketua RW 02 Kelurahan Kwitang mengakui, bahwa dirinya punya solusi dan konsep bagaimana warga dengan kekuatan pemerintah DKI secara sungguh menjaga warganya dari korban kebakaran.

Dirinya, berharap Pemerintah DKI punya komitmen kuat untuk pembiayaan Instalasi listerik rakyat secara subsidi atau tahapan program listerik rakyat yang dilakukan SKPD yang terlibat bersama stake holder.

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.