Home / Berita / Kepala Desa Perlukan Pelatihan Kepemimpinan dan Manajerial

Kepala Desa Perlukan Pelatihan Kepemimpinan dan Manajerial

Jakarta, sketsindonews – Dalam suatu pemerintahan dengan cakupan luas dan kecil sangat di perlukan kepemimpinan dan tata kelola keuangan lebih baik.

Desa sangat membutuhkan pendampingan untuk hal tersebut, agar pengelolaan keuangan dan kepemimpinan dapat di rasakan oleh masyarakat. Untuk itu dilaksanakan pelatihan kepemimpinan dan manajerial untuk kepala desa seluruh kabupaten Belitung, di Ballroom, Hotel Merlynn Park, Jakarta, selasa (11/7).

Sahani Saleh sebagai Bupati Kabupaten Belitung membuka secara resmi kegiatan Diklat Kepemimpinan dan Managerial untuk kepala desa se kabupaten Belitung.

Sahani menuturkan kepada kepala desa, untuk saling kerjasama seluruh kepala desa agar kedepan dapat membangun belitung lebih baik. “Desa sekarang menjadi otonomi dan harus mampu mengurus manajerial dan kepemimpinan setiap bawahan dari kepala desa. Dan Diklat ini memberikan banyak kegunaan untuk para kepala desa beserta bawahannya. Agar dapat membangun desa dengan berprinsip POAC, Planning, Organizing, Actuating dan Controling,” paparnya.

Turut hadir juga Direktur Evaluasi Perkembangan Desa Kelurahan, Ditjen Bina Pemdes Kemendagri, Dr Eko Prasetyanto yang dalam sambutannya memuji kegiatan tersebut.

“Kegiatan ini bagus, karena tidak semua kabupaten mengadakan kegiatan seperti ini. Jadi mari maksimalkan demi membangun Kabupaten Belitung bersama-sama,” ujarnya.

Kegiatan ini kerjasama Lembaga Pendamping Desa (LPD) dengan Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPPKBPMD) kabupaten Belitung

Sementara, Direktur Lembaga Pendamping Desa, Dedi Hermana memaparkan bahwa Lembaga Pendamping Desa concern dengan perkembangan desa mulai tahun 2003 dan mulai intensif tahun 2009 untuk mengurusi pendidikan aparatur desa karena mereka sebagai penggerak roda pemerintahan desa.

“Dan berharap menjadi desa mandiri, masyarakat aktif berpartisipasi, BUM Desa berjalan dengan lancar dan seluruh masyarakat merasakan desa berkembang maju,” ucapnya.

(Edo)

Check Also

Panglima TNI Terima Kunjungan Uskup Umat Katolik Lingkungan TNI-Polri

Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono menerima kunjungan Uskup Umat Katolik di Lingkungan TNI dan …

Watch Dragon ball super