Marak Bangunan Melanggar, ‘Sektoral, Para Penggiat Bangunan, Hingga Oknum Wartawan Bermain’

oleh
oleh

Jakarta, sketsindonews – Maraknya bangunan yang melanggar namun tidak di tindak di wilayah Kota Jakarta Pusat diduga terjadi karena banyak permainan dilakukan oleh para Satpel Citata bersama oknum wartawan.

Menurut Seorang warga bernama Mamad (56) beberapa bangunan dibiarkan dengan alasan backing sehingga rutinitas pelanggran selalu dibiarkan dengan alih mendapat jatah dari para pelaku penggiat profesi bangunan.

Begitu pula pelanggran yang ditemukan dianggap angin lalu alih dasar rekomtek sebagai rekomendasi menjadi satu cara bahwa bangunan masalah sudah ditangani pihak Sudin Citata Kota Jakarta Pusat.

“Kenapa sulit membongkar mafia bangunan padahal semua pejabat lingkungan mulai Lurah, Camat, Asisten Ekbang mengetahui ihwal maraknya bangunan tanpa dasar hukum sesuai aturan,” tandas Mamad, Kamis (05/12/19).

Hampir wilayah terjadi pelanggaran mulai rumah tinggal, hingga bangunan lain peruntukan yang dipoles melebihi KLB, ini menjadi alat bargaining para oknum specialist bangunan.

“Mulai sektoral, unit tekhnis hingga para penggiring bangunan selalu mencari selah bahwa semua pasti beres, walau fakta di lapangan sangat menyolok mata dibiarkan walau publik mengetahui proses bangunan ada permainan semua lini,” jelasnya.

(Nanorame)

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.