PPSDMPU Dan BP3 Curug Selenggarakan Indonesia Fellowship Training Program 2018

oleh
oleh

Bali, sketsindonews – Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan Udara (PPSDMPU) dan Balai Pendidikan Pelatihan Penerbangan (BP3) Curug menyelenggarakan Indonesia Fellowship Trainig Program 2018 melalui Program Pelatihan Internasional Bidang Penerbangan, Ramp Safety Awareness dan Foam Tender Operation and Defensive Driving.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan peran aktif Negara Indonesia di kancah internasional.

Kepala PPSDMPU, Sri Lestari Rahayu menuturkan Indonesia Fellowship Traning Program 2018 merupakan bukti nyata Pemerintah Indonesia dalam memberikan efek positif untuk mengembangkan penerbangan secara global.

“Indonesia Fellowship Training Program 2018 merupakan program tahunan yang telah dilaksanakan sejak tahun 2012 dengan tujuan untuk meningkatkan peran aktif Negara Indonesia terhadap dunia internasioal, terutama dalam memberikan kontribusi bidang penerbangan terhadap Kerjasama Selatan Selatan Triangular (KSST). Hal ini merupakan salah satu bukti nyata Pemerintah Republik Indonesia untuk turut serta dalam memberikan efek positif dalam mengembangkan penerbangan secara global,” tutur Sri dalam sambutan pembukaan, di Hotel Swissbel Rainforest, Bali, Senin (03/9).

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.