Jakarta, sketsindonews – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo resmi menonaktifkan Karo Paminal Divisi Propam Polri, Brigadir Jenderal (Brigjen) Hendra Kurniawan pada Rabu (20/7/22) malam.
Sebelumnya, Kuasa Hukum Keluarga Brigadir J, Johnson Panjaitan mengungkapkan, kliennya meminta agar Brigjen Hendra Kurniawan dinonaktifkan dari jabatan Karo Paminal dengan alasan Hendra adalah orang yang menekan dan melarang keluarga Brigadir J untuk membuka peti jenazah untuk melihat kondisi almarhum.
“Karena dia yang melakukan pengiriman mayat dan melakukan tekanan kepada keluarga untuk pelarangan membuka peti mayat,” kata Johnson, Selasa (19/7/22).
Disisi lain, kuasa hukum (Brigadir J) yang lainnya, Kamaruddin Simanjuntak mengatakan, Hendra juga sempat memberikan perintah yang terkesan mengintimidasi keluarga Brigadir J.
“Datang ke kami sebagai Karo Paminal di Jambi dan terkesan mengintimidasi keluarga almarhum.
(Dia) memojokkan keluarga sampai memerintah untuk tidak boleh memfoto, tidak boleh merekam, tidak boleh pegang HP, masuk ke rumah tanpa izin langsung menutup pintu,” ucap Kamaruddin.
Kamaruddin menilai sikap Karo Paminal tersebut sungguh tidak mencerminkan perilaku Polri sebagai pelindung dan pengayom masyarakat.
Profile singkat Brigjen Hendra Kurniawan
Brigjen Hendra Kurniawan diketahui merupakan jebolan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1995 dan berpengalaman di bidang Propam. Adapun Hendra, Lahir di Bandung, 16 Maret 1974, dirinya beberapa kali menduduki posisi penting di Divisi Propam Polri.
Sebelum menjabat sebagai Kepala Biro Pengamanan Internal (Karo Paminal) Divisi Propam, Hendra menjabat sebagai Kabagbinpam Ro Paminal Divpropam Polri.
Kemudian, Hendra juga pernah menduduki jabatan sebagai Analisis Kebijakan Madya Bidang Paminal Divisi Propam Polri dan juga pernah menjabat sebagai Kaden A Ro Paminal Divisi Propam Polri.
Hendra sempat viral dan diisukan sebagai Jenderal Polisi pertama dan satu-satunya keturunan Tionghoa beberapa waktu lalu. Namun, rumor tersebut dibantah langsung oleh Divisi Humas Polri.
(Fanss)