Tamat Karir Idrus Marham Setelah di Tetapkan Tersangka KPK

oleh
oleh

Jakarta, sketsindonews – Hampir tamat karir politikus partai Golkar Idrus Madham yang pernah menjabat Menteri Sosial Kabinet Kerja Presiden Jokowi.

Idrus diperiksa tiga kali oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), eks Menteri Sosial Idrus Marham akhirnya ditetapkan menjadi tersangka dalam kasus dugaan suap proyek pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Riau-I.

Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan telah mengklarifikasi bahwa Idrus Marham berstatus tersangka.

“Dalam proses penyidikan ditemukan sejumlah fakta baru sehingga dilakukan penyididkan baru tertanggal 21 Agustus 2018 dengan satu orang tersangka yaitu IM. Plt Ketua Umum Partai Golkar periode November s/d Desember 2017 dan Menteri Sosial,” kata Basari di Gedung KPK, Jakarta, Jumat, Jumat (24/8).

Berdasarkan data sketsindonews yang di himpun pria yang dulu menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Partai Golkar ini menjadi menteri Joko Widodo di Kabinet Kerja pertama yang menjadi tersangka kasus korupsi.

Idrus sebelumnya sempat dipanggil KPK sebagai saksi. Bahkan, Juru Bicara KPK Febri Diansyah menyebut pernah menyebut Idrus terlibat dalam pembahasan Proyek PLTU Riau-I.

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.