Home / Berita / Nasional / Terseret Kasus Narkoba, Kapolri Batalkan Irjen Teddy Minahasa Jadi Kapolda Jatim

Terseret Kasus Narkoba, Kapolri Batalkan Irjen Teddy Minahasa Jadi Kapolda Jatim

Jakarta, sketsindonews – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo angkat bicara terkait penangkapan Kapolda Jawa Timur, Irjen Teddy Minahasa. Sigit membeberkan, Teddy ditangkap karena diduga terlibat peredaran narkotika.

“Tadi pagi telah dilaksanakan gelar perkara untuk menentukan dan saat ini Irjen TM dinyatakan sebagai terduga pelanggar dan sudah dilakukan penempatan khusus” kata Sigit di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (14/10/22).

Jenderal bintang empat itu juga akan menerbitkan surat telegram pembatalan pengangkatan Irjen Teddy Minahasa sebagai Kapolda Jawa Timur yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Sumatera Barat karena terlibat kasus narkoba.

“Terkait dengan posisi Irjen Pol TM yang kemarin baru saja kita keluarkan TR untum Polda Jatim. Hari ini akan segera keluarkan TR pembatalan untuk diganti pejabat yang baru,” jelas Sigit.

Untuk diketahui, Irjen Pol Teddy Minahasa baru saja ditunjuk Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebagai Kapolda Jatim menggantikan Irjen Pol Nico Afinta melalui telegram pada 10 Oktober 2022 lalu.

Check Also

POLYTRON Fox-R Terdaftar Sebagai Motor Listrik Bersubsidi Untuk Ciptakan Udara yang Lebih Sehat

Dalam upaya untuk meminimalisir polusi udara yang semakin memprihatinkan dan mendukung keberlanjutan lingkungan, pemerintah bersama …

Watch Dragon ball super