Tradisi Terbang Solo Pertama dan Terakhir Sekbang Angkatan-96/ PSDP XXXII

oleh
oleh
Danlanud Adisutjipto Marsma TNI Ir. Tedi Rizalihadi, S.M.M didampingi Ketua PIA AG Cab.2/G.II Lanud Adisutjipto saat memotong rambut secara simbolis pada rangkaian Upacara Tradisi Terbang Solo Pertama dan Terakhir Sekbang Angkatan-96/ PSDP XXXII di Shelter Grob Lanud Adisutjipto, Kamis (26/7).

Komandan Lanud Adisutjipto, Marsma TNI Ir. Tedi Rizalihadi, S M.M. dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada para siswa sekaligus menyampaikan bahwa keberhasilan yang telah diraih baru merupakan perjalan panjang dalam tahapan pendidikan yang harus dilalui siswa sehingga para siswa harus berkonsentrasi dan membangun motivasi tinggi agar bisa melaksanakan pendidikan ke jenjang selanjutnya.

Toleransi sekecil apapun terhadap kekurangmampuan dari setiap siswa, mengandung resiko potensi yang membahayakan, tidak saja bagi diri calon penerbang itu sendiri, namun juga bagi orang lain dan alutsista yang digunakannya.

Diakhir amanatnya Komandan juga menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada para Instruktur Penerbang dan seluruh pendukung atas segala dedikasi dan semangatnya dalam mendidik para siswa.

No More Posts Available.

No more pages to load.