Dansatgas juga mengungkapkan bahwa kegiatan peninjauan ini merupakan program yang sudah di agendakan oleh TNI melalui TNI Angkatan Darat.
“Kunjungan ini adalah program dari Mabes TNI dalam rangka penyiapan tugas operasi yang akan dilakukan oleh Yonif 126/KC nantinya, ” terang Dansatgas.
Lanjut Dansatgas, kegiatan ini dilakukan untuk mengumpulkan data-data yang nantinya akan dipersiapkan sebelum melaksanakan tugas operasi, karena dalam penyiapan tugas operasi diperlukan data-data yang lengkap sesuai dengan apa yang ada di lapangan mulai dari kondisi dan jumlah penduduk, kondisi cuaca, sarana dan prasarana yang ada serta potensi wilayah.