Dijelaskannya, potongan limbah kulit durian yang telah kering dibakar. Arang hasil pembakaran kemudian akan dihancurkan dan diayak hingga menjadi bubuk arang.
Untuk pengarangan diperlukan langkah-langkah sebagai berikut;
1.Siapkan alat dan bahan
2.Buat api pada tungku dengan media bakar yang ada
3.Masukkan 10 potong kulit durian kedalam kaleng bakar dan tutup
4.Tempatkan kaleng bakar tersebut diatas tungku bakar (approx 2 menit)
5.Selama pembakaran berlangsung, buka tutup kaleng bakar dengan interval waktu setiap ± 30 detik.
6.Pastikan pembakaran tidak sempurna dengan potongan kulit durian berubah menjadi abu
7.Ketika potongan kulit durian telah beruah warna menjadi hitam, angkat kaleng dari tungku dan keluarkan potongan kulit durian (arang) dari kaleng
8.Lalu tumbuk hingga menjadi bubuk arang
9.Serbuk arang yang telah ditumbuk kemudian diayak/disaring dengan hasil saringan dipisahkan
10.Jika kulit durian masih belum menjadi arang, maka dapat diulang kembali dari tahap (5) hingga tahap (9)
Untuk proses pencetakan, serbuk arang yang telah jadi akan disisihkan. Selanjutnya akan dilakukan pembuatan adonan pasta dari tepung kanji Dan air panas. Adapun langkah kerja dari proses pembuatan adonan pasta hingga pencetakan seperti berikut: