Terobosan Baru! Speaker PASPRO F6 Series Dukung Fitur TWS dengan Kualitas Suara Stereo

oleh
oleh

PAS PRO F6 series merupakan professional trolley speaker yang dirilis dengan dua ukuran terdapat woofer 10 inci dan 12 inci, keduanya dapat digunakan di dalam ruangan atau di luar ruangan. Dual power yang dimilikinya sangat memungkinkan dimainkan di ruang terbuka tanpa listrik. Kekuatan power pada baterai yang tertanam di dalamnya mampu bertahan hingga 5 jam pemakaian dengan pengoperasian normal, yaitu pada level volume dan tone control di kisaran 50%.

“PAS PRO F6 series memiliki keandalan pada mobilitas dan portabilitas karena dilengkapi dengan roda pada kakinya, dan pegangan handle trolley, untuk memudahkan dalam penggunaan dan memindahkannya, sehingga PAS PRO10F6 sangat cocok digunakan untuk berbagai acara, misal bisa untuk pesta kebun, olahraga, rapat atau pertemuan, acara ulang tahun, dan lain sebagainya.” Kata Felita.

Konektivitas modern dan kekinian juga telah dimilikinya, yaitu PAS PRO F6 series memungkinkan sambungan TWS (True Wireless Stereo). Secara teknis PAS PRO F6 series bisa dikoneksikan dengan speaker PAS PRO F6 lainnya, dengan ketentuan berlaku untuk 2 speaker, misal antara PAS PRO10F6 (10 inch) dengan PAS PRO12F6 (12 inch), keduanya bisa disambungkan tanpa kabel dengan keluaran suara stereo yang mantap dengan fitur/teknologi TWS yang ada di dalamnya. Bisa juga dengan sesama PAS PRO10F6 yang ada. Dengan demikian maka speaker yang tersambung tersebut bisa mengeluarkan musik yang sama, dan secara sistematis speaker yang tersambung tersebut menjadi otomatis stereo system.

No More Posts Available.

No more pages to load.