Tidak hanya jema’ah dari Sukabumi, lanjutnya, ada dari Depok, Jakarta, dan juga daerah lainnya. Nantinya semua jema’ah akan berkumpul di hotel d’prima jakarta untuk mengikuti pembekalan dan pelatihan manasik yang langsung di pandu oleh narasumber dari travel dan tour leader.
“Kalau total semuanya ratusan, dan hari Sabtu paginya semua rombongan akan diterbangkan, mohon doanya mudah-mudahan semua jemaah diberikan kesehatan dan kelancaran selama dalam melaksanakan ibadahnya, sampai sekembalinya pulang,” katanya.