Sementara, Ketua Panitia Teresa Yulia S mengatakan dengan berbagi kita juga akan menularkan orang lain untuk berbuat baik, ketika kita membantu orang yang membutuhkan pertolongan, maka perbuatan kita akan diingat oleh mereka, sehingga mereka akan melakukan hal sama saat ada orang lain yang membutuhkan pertolongan.
“Bantuan nasi bungkus yang dibagikan ini merupakan hasil sumbangan dari para anggota Rumpies, dan kami akan kembali membuat aksi ini secara berkala, terutama di saat bulan puasa mendatang,” kata Yulia didampingi Angel, Viana Suherli, Yuni Agale dan Hendra Wijaya.