Khotbah Salat Isitisqa, Guru Besar UIN Jakarta Serukan Lingkungan Hidup Berkelanjutan

oleh
oleh

Wakil Rektor Bidang Akademik UIN Jakarta ini menyebutkan situasi alam saat ini memberi pesan kepada umat manusia agar bersikap adil, seimbang, dan bergerak cepat untuk melakukan perbaikan di lingkungan kita. “Mari bergerak cepat untuk mengubah pola hidup kita dan pola hubungan kita dengan alam secara lebih adil dan beradab,” seru Tholabi.

Dalam kesempatan tersebut Tholabi menyitir sejumlah ayat Alquran dan Hadis tentang seruan untuk menjaga lingkungan dengan baik. Menurut dia, Islam memberi perhatian yang serius terhadap pelestarian lingkungan hidup. Ia juga menyebutkan Islam juga telah mewanti kerusakan di muka bumi ini tak lain disebabkan oleh tangan manusia. “Mari kita memperbaiki diri, kita juga perbaiki hubungan dengan alam dan lingkungan kita, kita perlakukan alam ini dengan adil dan penuh rahmah karena atas kehendak Allah, alam telah memberikan yang terbaik untuk kita,” pinta Tholabi.

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.