200 orang prajurit yang mengikuti kegiatan sosialisasi sangat antusias dengan materi-materi yang diberikan oleh para pembicara. Sosialisasi digelar sejak pukul 9 pagi hingga siang meliputi 2 sesi, pemberian materi dan tanya jawab.
Sempat disinggung oleh Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad tentang kesadaran dan kepedulian masyarakat Indonesia terhadap Pajak masih sangat kurang. Sebagian besar masyarakat masih awam tentang kewajiban perpajakan serta kurangnya pengetahuan tentang manfaat dan kegunaan pajak bagi kehidupan berbangsa dan bernegara.