Anies Sebaiknya Tidak Mengikuti Jejak Jokowi

oleh
oleh
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan (Sumber: aniesbaswedan.com)

Oleh: Musni Umar, Sosiolog dan Rektor Universitas Ibnu Chaldun Jakarta

Jakarta, sketsindonews – Selaku Koordinator Forum Diskusi Insan Cita  Sejahtera (Fordis ICS), saya telah melakukan diskusi terbatas dengan para senior HMI tentang peluang Anies  Rasyid Baswedan, Gubernur DKI Jakarta mengikuti jejak Joko Widodo (Jokowi) menjadi calon Presiden tahun 2019.

Hal tersebut saya lakukan karena berbagai lembaga survei merilis hasil survei mereka bahwa Anies menduduki ranking ketiga dari para calon Presiden dan Wakil Presiden dalam pemilihan Presiden  2019 setelah Jokowi dan Prabowo.

Akan tetapi para senior HMI berpendapat, Anies sebaiknya menyelesaikan  amanah warga DKI yang telah memilihnya menjadi Gubernur bersama Sandiaga Uno sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta.

Setidaknya ada lima alasan yang mendasari. Pertama, Anies harus menunaikan janjinya kepada warga DKI selama lima tahun karena janji itu adalah utang.

Kedua, Anies sebagai pemimpin  sebaiknya memberi contoh teladan   yang baik dalam berpolitik. Satunya kata dan perbuatan seperti yang dicontohkan Nabi Muhammad SAW.

Ketiga, DKI Jakarta sebagai ibukota negara merupakan barometer nasional.  Kalau DKI sukses dibangun sesuai jargon Anies-Sandi  dalam kampanye,  maju kotanya bahagia warganya, maka daerah lain akan mengikutinya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.