Kedua, apakah lapak kami yang sudah dibuat dengan rolling door hampir sekitar 50 kios juga tak luput untuk pula ikut di bongkar selebihnya 200 pedagang lapak – lapak dari papan (kayu) yang dibongkar, inipun tak jelas, tandas Netty.
Apa Kata Dewan Kota
Dewan Kota Johar Baru Rudy menandaskan, pihaknya telah menemui pimpro pekerjaan proyek rehabilitasi pasar lokbin dengan asumsi pedagang bisa tetap berjualan dilingkungan sekitar pasar, tukasnya.
“Jangan mereka di kebiri oleh sebuah kebijakan sepihak serta tak ada solusi sehingga ini menjadi tidak kondusif di lingkungan penggiat ekonomi kecil.”
Artinya, kata Rudy.”Persoalan ini bisa mencuat karena lemahnya pendekatan dan sosialisasi pihak Dinas UMKM, Sudin Tingkat Kota, Kecamatan Johar Baru tidak bisa menangkap masukan – masukan dari pedagang dan hanya satu sumber dari pengelola Lokbin yang merupakan satu kesatuan dari pemerintah, tutup Rudy.
nanorame