“Semoga Seminar Hasil KKDN 2023 ini dapat menjadi optimisme dan menghasilkan hasil nyata yang bermanfaat bagi sistem pertahanan nasional indonesia khususnya strategi, kebijakan yang sudah, sedang dan yang akan diambil oleh pemerintah dalam tata kelola sumber daya nasional untuk mencapai target dan juga capaian di masa mendatang, baik jangka panjang maupun jangka menengah,” harap Mayjen TNI Agus Winarna, S.I.P., M.Si., M.Tr (Han).
Dalam Seminar Hasil KKDN ini menghadirkan tiga pemateri dari Mahasiswa Fakultas Manajemen Pertahanan (FMP) dan tiga penanggap yang mereview paparan yang dilakukan oleh mahasiswa.
Pemaparan pertama dari mahasiswa bernama Reinpal Falefi, berasal program Studi Manajemen Pertahanan yang memaparkan “Manajemen Pertahanan dalam Menjaga Keselamatan dan Keamanan Maritim dan Udara di Sulawesi Selatan”. Disusul pemaparan kedua oleh mahasiswa bernama Prayogi Aprilianto, berasal program Studi Ekonomi Pertahanan yang memaparkan “Manajemen Pengelolaan Potensi Blue Economy Dalam Mendukung Pertahanan Negara”.