Merujuk data Indeks Kualitas Keluarga yang dirilis Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Anak (KPPA) dan Badan Pusat Statistik (BPS) yang dirilis pada tahun 2023, diungkapkan Kualitas Ketahanan Ekonomi (KKE) rata-rata di Indonesia angka 71,58%. Sebanyak 24 provinsi (71%) yang mencapai capaian di angka rata-rata di Indonesia. Sisanya, sebanyak 10 provinsi (29%) yang memiliki nilai lebih rendah dari nilai rata-rata di Indonesia. Komponen kualitas ketahanan ekonomi ini diukur dengan sejumlah indikator seperti kepemilikan rumah, penghasilan yang cukup/tidak miskin, memiliki rekening tabungan, memiliki asuransi kesehatan, anak putus sekolah dan perempuan yang bekerja. “Wakaf ahli ini dapat menjadi bagian dari upaya negara dalam mengorkestrasi untuk meningkatkan kualitas keluarga Indonesia,” tandas Sudirman. (Red)
Guru Besar UIN Malang Serukan Rekonstruksi Hukum Wakaf Ahli untuk Peningkatan Kualitas Keluarga Indonesia
