Para peserta wajib memasak dengan bahan utama nasi goreng yang telah disediakan. Peserta hanya diberi waktu 90 menit untuk memasak, menghias dan menyajikan masakannya.
Dengan penampilan layaknya juru masak profesional, setiap kelompok menunjukkan keterampilan masak nasi goreng. Mulai dari meracik bumbu, menggoreng nasi di atas kompor, hingga menyajikannya dengan kreasi andalan.
Selama berlangsungnya lomba masak, ibu-ibu Keluarga Besar Muspusdirla mengikuti pertandingan voli. Untuk menambah keseruan, peserta wajib memakai daster. Peserta berpakaian terheboh mendapatkan hadiah.