Dengan berbekal alat seadanya, Babinsa Desa Ulumanda bersama masyarakat bersama-sama mengevakusi Bapak Kasman menuju Puskesmas di Dusun Kalo’bang, yang berjarak kurang lebih 10 Km dengan cara ditandu. Hal tersebut sebagai bentuk pengabdian TNI untuk masyarakat, karena TNI dari Rakyat oleh Rakyat dan untuk Rakyat.
Perlu diketahui bahwa akses dari Dusun Tamajannang ke Puskesmas Dusun Kalo’bang jalannya tidak dapat dilalui kendaraan roda empat/mobil, kendaraan roda dua/motor pun tidak semuanya bisa melewati jalanan ini, sebab lokasinya berada di daerah pengunungan dan belum ada akses jalan yang memadai.