Rekam jejak ini menempatkan Hutama Karya di jajaran Fortune Indonesia 100 tahun 2025, dengan posisi membanggakan di peringkat 44. Pencapaian tersebut menjadi pengakuan resmi bahwa HK kini berada di garda depan BUMN Karya yang paling tangguh, sehat, dan produktif.
Di sisi proyek strategis, Hutama Karya tetap memegang peran vital dalam pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS), sebuah megaproyek yang akan menghubungkan berbagai pusat ekonomi di Sumatera.
Bahkan tidak berhenti pada jalan tol semata, HK juga agresif melakukan diversifikasi portofolio ke sektor infrastruktur lain, mulai dari pembangunan air bersih, pelabuhan, pembangkit listrik, hingga gedung rumah sakit dan fasilitas pendidikan.
“Langkah ini memperlihatkan komitmen HK untuk tidak hanya menjadi kontraktor, tetapi juga mitra strategis pemerintah dalam memperkuat fondasi pembangunan nasional,” ungkap Sekper HK Ajib Al Hakim
di Jakarta, Selasa (23/9/25).





