“Kami mencari cara bagaimana supaya lebih efisien, efektif, simpel. Mungkin lewat Zoom kami akan mengumpulkan ibu-ibu satu nusantara untuk mengadakan, silaturahmi pertama ya. Eh, mau menginformasikan bahwa saya sebagai Ketum Ikwii dengan sesuai dengan surat penunjukan ini. Kemudian akan saya informasikan bahwa pengukuhan atau pelantikannya nanti di HPN di Banten. Februari 2026,” paparnya.
Indah menyadari bahwa akan ada pertanyaan terkait tidak digelarnya Kongres. Namun dengan kondisi PWI yang saat ini, memurutnya harus diambil solusi yang tidak menyalahi PD/PRT.
“Kondisinya seperti ini, kita harus ambil solusi yang tidak menyalahi PD PRT. Tetapi apa namanya? Jalannya lancar lah, gitu. Dokumen kita. Nanti pengukuhan akan ada,” ujar Indah.
Indah menambahkan, “Kalau program kami yang berikutnya banyak sih, nanti ada Mukernas ya. Namanya nanti diganti Konkernas, Konferensi kerja nasional, itu biasanya kami lakukan saat-saat di sela-sela HPN, dalam 5 tahun tuh sekali.”





