Delegasi Keuskupan TNI-Polri Dorong Rekonsiliasi dan Pelayanan Humanis Nasional

oleh
oleh

Delegasi Ordinariatus Castrensis Indonesia (OCI) atau Keuskupan untuk umat Katolik di lingkungan TNI dan Polri, yang dipimpin oleh Romo Kolonel (Sus) Yos Bintoro, Pr, merumuskan sejumlah langkah strategis sebagai tindak lanjut Sidang Agung Gereja Katolik Indonesia (SAGKI) 2025. Fokus pembahasan diarahkan pada tema besar Hak Asasi Manusia, jalan perdamaian, rekonsiliasi, keadilan, dan martabat manusia.

Dalam evaluasi internal Gereja, delegasi OCI menyoroti masih terbatasnya penugasan uskup kepada para imam untuk melayani umat Katolik yang bertugas di lingkungan TNI dan Polri. Selain itu, “luka Papua” disebut masih menganga dengan kondisi sosial dan ekonomi yang belum sepenuhnya pulih, sementara tingkat kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah masih rendah.

Dari sisi eksternal, para delegasi mengidentifikasi sejumlah akar persoalan yang menghambat proses perdamaian dan pelayanan kemanusiaan. Dalam perumusan kebijakan, masyarakat Papua kerap merasa kurang dilibatkan secara adil. Gereja sendiri diakui belum sepenuhnya mampu menjadi penghubung yang efektif antara umat dengan aparat keamanan. Di samping itu, pendekatan kepada para pemangku kepentingan belum optimal, dan sebagian pejabat Katolik di lingkungan TNI-Polri dinilai masih belum sepenuhnya menjadi teladan dalam menghadirkan nilai-nilai iman di tengah tugas kenegaraan.

No More Posts Available.

No more pages to load.