Bantuan Rumah Apung, Wujud Pengabdian Unhan RI Kepada Masyarakat

oleh
oleh

Universitas Pertahanan RI (Unhan RI) kembali menunjukkan kiprahnya dalam mengimplementasikan salah satu pilar Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu pengabdian kepada masyarakat melalui bhakti sosial penataan kampung nelayan di Kelurahan Pluit, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara.

Penataan kampung nelayan ini dilakukan dengan pembangunan rumah apung dan rumah panggung bagi masyarakat nelayan di wilayah tersebut. Program pengabdian kepada masyarakat ini sejalan dengan komitmen Menhan Prabowo untuk memberikan yang terbaik bagi negara dan masyarakat melalui program pengabdian masyarakat oleh Unhan RI.

Bantuan rumah apung dan rumah panggung ini bertujuan untuk membantu masyarakat di kampung nelayan agar tidak terkena banjir dan mendapatkan akses air bersih sehingga meningkatkan kesejahteraan mereka.

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.