Pameran IHEAC, POLYTRON Luncurkan Produk HiFi Terbaru Nomor Wahid

oleh
oleh

Untuk box speaker-nya terbuat dari material MDF 24mm yang kokoh dan dikombinasikan dengan sistem bass reflex tuning yang optimal sehingga dapat menghasilkan akustik terbaik tanpa gangguan kolorasi suara.
Penyempurnaan

Secara fitur PHS 6A /S ini mengalami beberapa pembaharuan, dari aspek model hingga dalaman elektroniknya. Teknologi nirkabel bluetooth telah di-upgrade ke seri aptX-HD yang memiliki sistem kompresi lebih baik dan bitrate lebih tinggi dari SBC (standar bluetooth) dan aptX, sehingga speaker PHS 6A /S menghasilkan detail suara lebih baik.
Sistem tone control-nya pun diubah menjadi pengaturan digital sehingga pengoperasian dapat dilakukan melalui remote menjadi lebih mudah.

Untuk penampilan, walau sekilas mirip dengan saudara sekelasnya, namun PHS 6A /S adalah bentuk penyempurnaan dari sebelumnya, yaitu menggunakan Kevlar sebagai material paper cone speaker dan penampang depan (front baffle) yang didesain tegak lurus, sehingga tanggapan frekuensi speaker ke arah depan (on axis) akan tetap baik terutama di nada frekuensi tinggi (treble) dibandingkan dengan tipe PHS 6A generasi pertama yang sedikit miring 9,5 derajat.

Magnetic cover pada seri terbaru ini hadir dengan finishing warna rose gold yang mewah, secara estetik menambah keindahan dan membuat Audivo PHS 6A /S terlihat makin elegan, juga dapat melindungi speaker dari kerusakan atau pun debu.

Konektivitas

POLYTRON HiFi Speaker Audivo PHS 6A/S makin lengkap dengan konektivitas nirkabel seperti bluetooth versi V5.1, USB, optical input, aux input, line input yang memungkinkan pengguna untuk mendengarkan musik dari berbagai perangkat dengan mudah, seperti disambungkan dengan handphone, televisi, komputer, dan lain-lain.

No More Posts Available.

No more pages to load.