Perhutani bersama Sub Direktorat Pembinaan Satuan Pengamanan (Dit Binsatpam), Kepolisian Khusus Direktorat Pembinaan Masyarakat (Polsus Dit Binmas) Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat (Jabar), menggelar kegiatan Pembinaan Teknis (Binteknis) Kepolisian Khusus (Polsus) bagi Polisi Kehutanan (Polhut) dan Polisi Teritorial (Polter) wilayah penugasan Perhutani KPH Bandung Utara dan Bandung Selatan yang bertempatan di Wana Wisata Jayagiri Resort, Cikole Lembang Kabupaten Bandung Barat pada Jum’at (16/6/23).)
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakil Ketua Divisi Regional Perhutani Jawa Barat dan Banten Yudha Suswardhanto beserta jajaran, Liaison Officer (LO) Perhutani Divisi Regional Jawa Barat AKBP Basuni Rahmat, Plt. Administratur KPH Bandung Utara Arif Marghana, Perwira Pembina (Pabin) Polhut KPH Bandung Utara, segenap jajaran Perhutani KPH Bandung Utara dan Bandung Selatan, Kepala Bagian Bin Opsnal Dit. Binmas Polda Jabar AKBP Sunarya beserta jajaran.
Yudha Suswardhanto menjelaskan bahwa kegiatan yang bersinergi dengan Binmas Polda Jabar ini memiliki tujuan untuk memberikan bekal kemampuan para Polhut dan Polter sebagai seorang Polsus yang bertugas dalam menjaga keamanan hutan di wilayah Perhutani KPH Bandung Utara dan Perhutani KPH Bandung Selatan.