Presiden Himbau Masyarakat Tak Perlu Khawatir Aksi Demo

oleh
oleh

Dalam kesempatan yang sama Wakil Presiden Jusuf Kalla menambahkan, “Saya yakin betul”, karena ini dilaksanakan di hari Jumat, hari yang mulia, pasti masyarakat atau teman-teman yang berdemo itu memaklumi hari Jumat ini ialah hari ibadah.

“Apalagi ini dilaksanakan dengan alasan agama. Islam itu rahmatan lil ‘alamin, kalau ada yang merusak bukan rahmat itu,” terang Kalla.

Oleh karenanya, masyarakat dan khususnya para pelaku usaha dan investor diminta untuk tidak mengkhawatirkan kondisi keamanan di Indonesia.

Sebab, sejatinya unjuk rasa merupakan hal yang lumrah dilakukan di negara demokrasi ini.

“Bahwa demo di negara-negara demokrasi itu biasa dan saya yakin tidak akan menghambat ekonomi, apalagi ini dilaksanakan dengan alasan agama,” ujarnya.

Terhadap masyarakat yang menyampaikan pendapatnya melalui aksi unjuk rasa, pemerintah juga menekankan bahwa aspirasi mereka pastilah didengarkan oleh pemerintah sepanjang demonstrasi dilakukan secara tertib dan tidak menyebabkan terganggunya stabilitas keamanan.

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.