Sensasi Makan di Warpong Buan Jalan Sabang

oleh
oleh

Hidangan khas Tegal, Nasi Ponggol dengan cita rasa yang autentik, kini hadir di tengah pusat kuliner, Jalan Sabang, Jakarta Pusat.

Warpong Buan, di Jalan H Agus Salim No.23A Jakarta Pusat ini buka 24 jam untuk melayani para pecinta kuliner berbahan dasar tempe dengan harga terjangkau yang akan membuat lidah terus ingin bergoyang.

Juru Masak Warpong Buan, Rudini Prabowo Hasibuan (Buan) menjelaskan, ponggol yang ditawarkan bercita rasa beda dengan ponggol kebanyakan. Perbedaan ini dapat dilihat dari cara maupun bumbu masak yang ia gunakan.

“Resep ciptaan sendiri. Ponggol itu sebetulnya terbuat dari tempe, di Tegal itu tiap kali orang makan tempe, dibuat supaya lebih enak diolah lagi dengan bumbu rempah-rempah. Dari situ saya mulai belajar bikin resep sendiri. Riset kurang lebih 3 tahun. Gagal, saya olah lagi, akhirnya rasanya sangat luar biasa,” kata Buan, Rabu (28/2/2024).

Selain tempe, ponggol yang ia ciptakan dimasak bersama lemak dan daging sapi. Durasi memasaknya pun tidak bisa dibilang sebentar.

“Dimasak dengan bumbu berbagai macam rempah, bumbu rahasia, kurang lebih 12 jam, jadi per 4 jam berhenti, kemudian dimulai lagi sampai 12 jam. Tiap gigitan pasti berbeda dengan yang lain, supaya diterima semua kalangan,” ujarnya.

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.