Jakarta, sketsindonews- Sidang kasus dugaan penyerangan yang dilakukan oleh advokat Desrizal Chaniago terhadap Sunarso seorang hakim di Pengadilan Negerj Jakarta Pusat, akan digelar Selasa (8/10).
Rencananya sidang perdana tersebut akan mengagendakan pembacaan surat dakwaan dari Jaksa Penuntut Umum Permana T. Sedangkan Ketua Majelis Hakim dipimpin Saefudin Zuhri.
Dalam persidangan itu Desrizal didampingi mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Hamdan Zoelva sebagai kuasa hukumnya.
Seperti sudah diketahui Desrizal diduga menyerang Ketua Majelis Hakim Sunarso saat membacakan putusan, Kamis (18/7) sore. Desrizal maju ke meja hakim dan menyerang menggunakan tali pinggang. Selain Sunarso, hakim lain terluka akibat serangan tersebut.
Adapun Desrizal menangani perkara perdata 223/Pdt.G/2018/JKT Pst, antara Tommy Winata selaku penggugat melawan PT PWG selaku tergugat.
Sofyan Hadi







