Sejumlah masyarakat di Buton Tengah, Sulawesi Tenggara (Sultra) mendapat berkat berupa paket beras jelang hari raya Idul Fitri 1444 H/2023.
Berkat berupa beras tersebut diantar langsung oleh salah satu Tokoh Masyarakat Buton Tengah, H. Burhan Zainuddin, Selasa (18/4/23).
Dengan mengendarai mobil Pick Up atau mobil terbuka, H. Burhan Zainuddin mengantar langsung beras ke rumah sejumlah warga.