Salah, Bila Pensiun Dianggap Hanya Urusan Uang tapi …

oleh
oleh

Oleh: Syarifudin Yunus, Asesor LSP Dana Pensiun

Kawan-kawan saya, sudah banyak yang pensiun. Ceritanya macam-macam. Ada yang senang kemping dan fotografi, ada yang masih bekerja lagi. Tidak sedikit pula yang berkiprah sosial atau ber-wirausaha. Bahkan kawan saya yang lain, justru di masa pensiun jadi sering olahraga. Sambil menikmati kulineran tentunya. Intinya, masa pensiun atau hari tua bukan semata-mata soal uang. Tapi soal aktualisasi diri, mau berkegiatan apa setelah tidak bekerja lagi secara rutin?

Usia tua atau saat pensiun, bisa jadi periode penutupan dalam rentang hidup seseorang. Satu periode waktu yang lebih banyak dipakai untuk bersosial dan menikmati apa yang sudah dikumpulkan selama bekerja. Tapi patut dicatat, usia tua bukanlah akhir dari segalanya. Justru usia tua menjadi awal dari banyak hal yang baru. Berbagi pengalaman kepada generasi muda, lebih bijaksana, dan momen untuk lebih banyak merenung. Tentang untuk apa hidup dan mau ke mana setelahnya?

Responses (4)

Tinggalkan Balasan ke 1xbet resmi sitesi Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.