Oleh drh. Luciana Mathilda Wio
Di era modern ini kita kerap menjumpai banyak perempuan berkarier. Hal itu bukan lagi sesuatu yang luar biasa. Pada kenyataannya, semakin banyak perempuan yang menduduki posisi kepemimpinan dalam berbagai organisasi.
Namun, sering kali muncul pertanyaan yang membandingkan peran perempuan dalam karier dan keluarga: Mana yang lebih baik, berkarier atau berkeluarga?
Jawabannya tentu tidak tunggal, karena setiap perempuan memiliki jalan masing-masing. Baik berkarier maupun fokus pada keluarga adalah pilihan yang sama-sama berharga, tergantung pada nilai dan tujuan hidup yang dipegang oleh masing-masing individu.
Menjadi Perempuan Mandiri Sejak Dini
Saya lahir dari keluarga sederhana dan sejak kecil sudah dididik oleh ibu saya untuk menjadi perempuan yang mandiri, tidak bergantung pada orang lain. Doktrin ini menjadi motivasi bagi saya untuk melangkah lebih jauh, hingga akhirnya menjadi satu-satunya dari sembilan bersaudara yang menempuh pendidikan di luar pulau dan jauh dari keluarga.