Logo HPN 2026

Hari Pers Nasional

Akan diselenggarakan di
PROVINSI BANTEN
9 Februari 2026

Kahudi Wahyu Antar PSBS Menang Telak, Raih Coach of the Week

oleh
22.9K pembaca

Caretaker PSBS Biak, Kahudi Wahyu, mencuri perhatian usai membawa timnya meraih kemenangan telak 4-1 atas Bhayangkara Presisi Lampung FC pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/26. Bermain di Stadion Maguwoharjo, Sleman, PSBS tampil agresif dan sudah unggul empat gol di babak pertama.

Kemenangan penting tersebut membuat PSBS perlahan menjauh dari zona degradasi. Tim asal Papua itu kini menempati peringkat ke-15 klasemen sementara dengan 16 poin, unggul enam poin dari Persis Solo yang berada di batas akhir zona merah.

Performa impresif PSBS turut mengantarkan Kahudi Wahyu terpilih sebagai Coach of the Week pekan ke-17. Pelatih berusia 46 tahun itu mengaku terkejut dengan penghargaan yang diraihnya, mengingat statusnya sebagai pendatang baru di kasta tertinggi.

Gambar

“Saya kaget dengan penilaian ini. Terima kasih. Apa yang saya lakukan masih sederhana, lebih ke membangun kebersamaan tim, melakukan observasi, dan mengondisikan pemain agar lebih solid,” ujar Kahudi.

Ia menjelaskan bahwa perubahan strategi menjadi kunci kemenangan PSBS. Setelah sebelumnya lebih banyak bertahan, Kahudi berani mengubah pendekatan dengan memainkan dua striker.

“Lawan Bhayangkara FC kami ubah pola dari 3-4-3 menjadi 3-5-2 supaya lebih seimbang. Itu yang coba kami terapkan,” jelasnya.

Menangani PSBS menjadi debut Kahudi Wahyu sebagai pelatih kepala di liga tertinggi, meski masih berstatus caretaker. Ia mengakui atmosfer kompetisi BRI Super League sangat berbeda dibanding Liga 2, baik dari segi kualitas pemain maupun sistem permainan.

“Tantangannya besar, tapi ini bagus untuk proses belajar. Saya bisa bertemu pelatih-pelatih papan atas dan pelatih asing,” tambahnya.

Ujian berikutnya menanti PSBS dan Kahudi Wahyu pada pekan ke-18. Sesuai jadwal, PSBS akan bertandang ke markas Persib Bandung pada 25 Januari 2026, dalam laga yang diprediksi berlangsung ketat.

No More Posts Available.

No more pages to load.

Siap