Sketsindonews – “Pernikahan adat Batak Penuh Inspirasi” merupakan judul tulisan seorang Photographer di halaman facebook dengan akun ‘Keselamatanku’ yang menjadi viral.
Berikut tulisan lengkap photographer tersebut yang mengangkat kisah pasangan, yang tetap melangsungkan pernikahan meski si wanita sedang sakit.
Baca juga:Â Terharu, Pria Ini Gendong Kekasihnya Saat Pernikahan
Pernikahan Andry Aryanto Pasaribu & Liyana Rinda Pangaribuan Pernikahan Penuh inspirasi, karena boleh dibilang Pernikahan yang banyak membuat kagum sama hubungan mereka.
Tanggal 08/02/2016 saya dan Andry juga Liyana Bertemu di Graha Cijantung Jakarta Timur, untuk membicarakan Foto dan Video, Singkat cerita, Andry dan Liyana sepakat memakai jasa saya untuk mengabadikan moment hari bahagia mereka dari martumpol dan Wedding.
Tanggal 08/07/2016 mereka pun melaksanakan acara martumpol di HKBP Ciluer Bogor.
Saya sebagai photogapher Andry dan Liyana, menyaksikan acara martumpol mereka berjalan dengan lancar dan penuh kebahagian, Andry yang saya kenal orangnya sangatlah baik sopan, begitupun Liyana yang saya kenal orang nya baik rendah hati, acara pun berlanjut dengan acara martonggoraja, acaranya pun sangatlah ramai, banyak sekali orang yang datang.
Tepatnya tanggal 13/08/2016 Mereka melangsung acara pernikahan, saya pun dan team bergegas menuju Rumah Liyana karena acara marsibuhaibuhai dirumah parboru, sampailah saya disana jam 06:12, dapat kabar Pengantin Wanita (Liyana Pangaribuan) masuk rumah sakit.
Singkat cerita saya ngobrol bareng sama keluarga Liyana, keputusan nya saya menunggu kabar dari rumah sakit, dan saudara-saudar Liyana pun banyak datang ke rumah Liyana, dan saya mendapat kabar acara pemberkatan dilangsungkan di Rumah sakit yang berada di Ciluer.