Jakarta, sketsindonews – Saat ini kita masih dihadapi situasi yang sulit akibat Pandemi yang berkepanjangan. Sehingga atas kondisi tersebut POLRI menggelar gerakan vaksinasi Presisi di 34 titik bersama BEM, Ormas, dan OKP. Dimana salah satu titiknya adalah di Pasar Ikan Modern Muara Baru Jakarta Utara yang diselenggarakan oleh Maritime Strategic Center, Selasa (29/3/22)
Menurut Sutisna yang merupakan Direktur Maritime Strategic Center mengatakan Dengan mengambil tema Gerakan Vaksinasi untuk Masyarakat Pesisir merupakan salah satu upaya dari kami untuk melakukan penggalangan yang lebih masif ditingkatan grassroot, agar timbul kesadaran terkait urgennya vaksin untuk mengatasi pandemi berkepanjangan.