Jakarta, sketsindonews – Pemerintah Kota Jakarta Pusat (Jakpus) terkait persoalan “Qlue” Jakarta Smart City mentargetkan penyelesaian komprehensif. Dalam rapim tingkat kota yang digelar di ruang rapat gedung pola Walikota Jakpus, selasa pagi (02/8) Walikota Jakpus, Mangara Pardede langsung merespon terkait kendala dan system penanganan, tindakan dan evaluasi Qlue di wilayah.
Menurut Mangara, keterkaitan wilayah RW 01-RW 09 Kelurahan Gunung Sahari Selatan dalam penanganan laporkan Qlue masalah tersebut akan berkordinasi dengan pihak Pusat Pengelola Komplek Kemayoran [PPKK] dalam penyelesaian.
“Qlue bukan di hindari tapi harus secara cepat di laksanakan, walaupun dengan cover yang terbatas, tapi perlu di lakukan dengan tindakan bersama perangkat Satuan Kerja Perangkat Daerah [SKPD/UKPD], papar Mangara di hadapan para Asisten, SKPD/UKPD, Camat dan Lurah,” ujarnya.
Diakuinya, ada faktor penghambat penyelesaian pada wilayah atau otorita tertentu yang tidak bisa saat itu di selesaikan, misal Jalan Kramat Raya Polres, Jalan Samanhudi dan itu tidak bisa di TL.
“Namun demikian, persoalan ini akan kami bicarakan oleh Team Jakarta Smart City nanti sore yang di pimpin Wakil Walikota Bayu Meghantara serta Asisten,” pungkas Mangara. (Nr)