Karimun, sketsindonews – Kapolres Karimun, AKBP Armaini Sik mengajak Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) untuk menjaga kekondusifan kabupaten Karimun agar lebih baik lagi. Hal tersebut diutarakan saat menghadiri pembukaan kegiatan Latihan Kader 1 Basic Training HMI komisariat Karimun yang di selenggarakan di Asrama Haji An Namirah, Karimun (10/11).
Baca: Aksi 4 Nov, Puluhan Advokasi Siap Dampingi Aktivis HMI
Dalam sambutannya, Armaini mengungkapkan sangat merespon baik dan positif bagi mahasiswa khusus nya di karimun.
“Terkait tragedi 4 november mengharapkan kita selaku warga karimun untuk bergandengan tangan jangan mudah terpengaruh oleh media sosial yang ada hari ini,” ucapnya.
“Kenetralan harus kita jaga dan juga saling menghormati antar umat beragama serta jauhi fitnah,” tambah perwira tersebut.
Dalam kesempatan tersebut, dia juga menghimbau agar tidak ada pihak yang mengarahkan mahasiswa ke arah yang negatif.
“Jangan jadikan mahasiswa, menjadi mahasiswa yang punya tujuan tidak jelas, yang selalu hidup nya tergantung narkoba dan kenakalan remaja,” himbau Armaini.
LK 1 HMI komisariat karimun juga di hadiri oleh asisten 1 karimun, pasi ops kodim 317 TBK dan beberapa alumni KAHMI Karimun. (Nhata)







