SAMBUT HUT TNI AU, SATPROV AAU LAKSANAKAN BULAN DISIPLIN

oleh
oleh
Yogyakarta, sketsindonews – Satprov AAU melaksanakan pengecekan kelengkapan Identitas Prajuritdan PNS (KartuTandaAnggota) kepada seluruh pejabat dan segenap anggota AAU sebanyak kurang lebih 800 personel setelah kegiatan upacara bendera 17-an di Lapangan Dirgantara AAU, Jumat (17/3).
Komandan Satprov AAU Kapten Pom Rizky Sevta Eriano menyampaikan bahwa kegiatan pengecekan identitaspribadi kepada seluruh anggota AAU dilaksanakan dalam rangka Bulan Disiplin jelang HUT TNI AU pada 9 April mendatang.
“Identitas Pribadi wajib selalu dibawa dan dimiliki oleh anggota sebaga isalah satu bentuk ketaatan terhadap peraturan dan wujud kedisiplinan serta memudahkan untuk mengenali jika terjadi sesuatu terhadap anggota tersebut, “ungkapnya. 
Lebih lanjut Kapten Rizky menyampaikan bahwa selain kegiatan pengecekan identitas, Satprov juga melaksanakan kegiatan sweeping kelengkapan surat kendaraan, danpenertiban pelaksanaan apel pagi dansiang bagi anggota serta ijin keluarksatrian, sehingga anggota menjadi tertibdan dengan kesadaran pribadi semua biasa taat terhadap peraturan disiplin dan tugaspokok AAU dapat terlaksana dengan baik, tidak hanya pada bulan disiplin tapi setiapsaat dan setiap waktu.
“Dalam kegiatan pengecekan identitas pribadi tersebut tidak ditemukan adanya pelanggaran karena semuaanggota telah mentaati peraturan dengan membawa Kartu Tanda Anggota (KTA) tersebut,” pungkasnya. (Kumara)

Responses (5)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.