Pada kesempatan tersebut, Kasubag Analisis Pengembangan Sistem Teknologi Korlantas Polri, AKBP Ronald Rumondor mengungkapkan, pihaknya akan meluncurkan aplikasi Intelligent Traffic Analysis (INTAN), untuk memberikan informasi lengkap di sepanjang jalur mudik. Baik itu berupa peta, rekaman CCTV hingga rekayasa lalu lintas untuk memudahkan pemudik selama perjalanan.
“Aplikasi ini juga akan memudahkan kami dalam mengatur lalu lintas selama mudik. Maka itu, kami terus berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk terus melengkapinya,” pungkasnya.
(Edo)