Polisi Amankan DPO Teroris Dalam Aksi Mahasiswa Di Sumut

oleh
oleh

Sumut, sketsindonews – Kapolda Sumatera Utara (Sumut), Irjen Pol Agus Andrianto mengatakan bahwa salah satu provokator demo mahasiswa di depan Gedung DPRD Sumut, Selasa (24/9/19) masuk Daftar Pencarian Orang (DPO) teroris.

Saat ini, pelaku yang menurut Agus berinisial RSL sudah ditangkap. “Saat ini, yang bersangkutan sudah ditangkap,” ujar Agus.

Agus yang tidak merinci terkait keterlibatan RSL dalam jaringan teroris mengatakan bahwa kemungkinan RSL akan dikirim ke Densus 88.

Lanjut Agus, RSL sengaja menyusup dalam barisan mahasiswa saat aksi, diduga untuk memprovokasi massa untuk berbuat rusuh.

“Kalau teman teman menyampaikan pendapatnya sesuai dengan tuntutannya. Rilisnya kan ada tadi. Artinya bahwa ada kegiatan menyampaikan pendapat itu dijamin undang undang,” jelasnya.

Agus juga berpesan agar dalam menyampaikan pendapat lewat aksi agar selalu berhati-hati.

“Cuma hati-hati, karena selalu ada potensi ditunggangi pihak-pihak dengan kepentingan tertentu,” ujarnya.

Sebagai informasi, sekitar 53 orang diamankan akibat kericuhan tersebut.

(Red/ sumber: kumparan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.