Pamekasan, sketsindonews – Sekelompok mahasiswa di Kabupaten Pamekasan Ikut berperan membasmi penyebaran virus corona Covid-19. Salah satunya mendorong kawasan Perumahan Graha Kencana, Desa Tlanakan, untuk menerapkan local lockdown.
“Kami sangat mendukung terhadap apa yang dilakukan oleh warga perumahan Graha Kencana untuk melakukan local lockdown,” kata seorang mahasiswa bernama Uswatun Hasanah, Senin (30/3/20).
Uswatun diketahui menjabat sebagai Ketua Komisariat HMI di IAIN Madura. Markas berkumpulnya berada di sekitar perumahan tersebut. Sehingga inisiatif warga setempat untuk membatasi pengunjung, dia dorong.
“Jadi di komisariat tidak boleh ada interaksi. Untuk kegiatan-kegiatan kami tunda serta ada yang dialihkan dalam kegiatan via online seperti,” ungkapnya.
Upaya local lockdown tersebut dalam rangka mengantisipasi sekaligus mencegah penyebaran virus corona. Yang jadi pelopor di dalamnya adalah KBO Reskrim Polres Pamekasan, Iptu Setiyono bersama para Kepala Keluarga (KK) di kompleks perumahan.
“Kami bersama warga Perumahan Graha Kencana menerapkan physical distance secara mandiri,” kata Iptu Setiyono.
Penerapan tersebut dilakukan sebagai tindak lanjut dari imbauan pemerintah, mulai dari pemerintah pusat, provinsi hingga pemerintah daerah. Termasuk iimbauan dari Polri khususnya di lingkungan Polres Pamekasan.
“Local lockdown ini dibutuhkan peran serta masyarakat dalam mencegah penularan,” pungkasnya.
(nru/akt)











