Sekitar pukul 07.15 WIB Kapolres Tanjungpinang dengan mengendarai mobil Dinasnya pun tiba di Mapolres dan melihat keadaan masih sepi, namun kaget bukan kepalang yang dirasakan Kapolres Tanjungpinang saat seluruh Komandan Satuan di FKPD Tanjungpinang bernyanyi dengan ucapan Selamat Ulang Tahun dan membawa kue tart yang sudah terpasang lilin diatasnya.
Dengan rasa haru dan penuh rasa kebersamaan, Kapolres Tanjungpinang meniup lilin pada kue tersebut seraya mengucapkan terima kasih atas kejutan tak terduga tersebut.
Disela-sela kemeriahan dan kebersamaan tersebut, Dandim 0315/Bintan Kolonel Inf I Gusti Ketut Artasuyasa mengatakan bahwa kejutan itu sebagai upaya meningkatkan Sinergitas TNI dan Polri.