2.2K pembaca
Jakarta, sketsindonews – Gedung megah itu kini berubah menjadi hitam. Karena sepuluh jam ia diterkam oleh si jago merah. Dia telah melahap semua yang ada dihadapannya. Yang tertinggal hanya besi penyangga.
Kejaksaan kini tengah berduka setelah Jaksa Pinangki Sirna Malasari dan oknum jaksa lainnya berbuat masalah.
Tak ada lagi kemegahan disana. Hanya ada air mata yang mengalir pada insan Korps Adhyaksa.
Mungkin Allah SWT tengah menguji umatnya. Seberapa besar ia akan bijaksana menyikapinya. Seberapa besar mereka akan bersabar. Dan seberapa besar dia akan bangkit.
Majulah Korps Adhyaksaku.
(Sofyan Hadi)







