Jakarta, sketsindonews – Pasca Kebakaran warga Jalan Kembang V Kwitang Jakarta Pusat, saat ini warga korban di tinjau kembali Walikota Jakarta Pusat Dhani Sukma untuk memberi keyakinan kepada warga korban rumah kebakaran untuk dilakukan rekontruksi kawasan pemukiman dibangun kembali.
Tercatat 27 rumah ludes kebakaran terjadi pada hari Sabtu (14/3/21) pagi hari pukul 15.00 akibat konsleting listrik.
Dhany Sukma saat didampingi Camat Senen Ronny Jarmiko, Lurah Kwitang Rasimun mengatakan, berjanji akan berupaya agar pemukiman di rekonstruksi kembali dibangun dengan penataan model wajah baru agar lebih punya nilai kesehatan lingkungan dan keamanan
“Dana ini nanti pihak Baznas untuk menjadi leading sektor termasuk kolaborasi kordinasi antar SKPD terkait baik Sudin Perumahan, Sudin LH, Kabag Kesra, Sudin Damkar dalam menunjang proses percepatan pemukiman warga,” ujarnya, Senin (15/3/21).
Sambung Dhany, pihaknya akan memonitor SKPD untuk menyelesaikan target membangun kembali pemukiman itu.