Sebagaimana yang diberitakan sebelumnya, sejak menjabat sebagai Kapolri, Jenderal Latyo Sigit Prabowo mengenalkan konsep Polri yang Presisi (Prediktif, Responsibilitas dan Transparan Berkeadilan).
“Langhkah Kapolri untuk mencopot, memutasi dan memecat adalah bagian dari Transparan Berkeadilan yang diterapkan oleh Porli. Seperti yang terjadi pada kasus yang menyita perhatian masyarakat yakni Kasus Duren Tiga, Judi Online, Kanjuruhan, Narkoba dan lain-lain. Di sini Kapolri tidak pernah segan-segan menindak bawahannya yang melanggar” kata Irfan.