“Alhamdulillah sudah dapat 15 ekor Nila merah dan ikan mas, kalau ditimbang sekitar 2 kiloan lah,” tutur Yus, seorang peserta, dirinya adalah keluarga wartawan Pokja PWI Walikota Jakarta Timur.
Walau diiringi rintik hujan gerimis acara mancing santai tersebut tidak menyurutkan semangat peserta, sesekali diantara mereka saling bersahutan bergurau riang.