“Berdasarkan instruksi Presiden, kami akan menindak tegas pihak-pihak yang bertanggung jawab atas pemasangan pagar laut ini,” ujar Yayan Sofiyan.
TNI AL sebelumnya telah memulai proses pembongkaran pada Sabtu lalu dengan melibatkan sejumlah pasukan dari berbagai satuan, termasuk Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhan), Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal), Satuan Kapal Patroli (Satrol), dan Satuan Komando Pasukan Katak (Satkopaska) Armada I.